Blog khusus membahas beragam berita dan informasi terkait Liverpool FC. Mulai dari kabar harian, hasil pertandingan, profil hingga transfer pemain.

Tuesday, May 5, 2020

Soal Werner, Mungkin Akan Tertunda

Timo Werner menjadi target transfer utama Liverpool di musim depan. Pemain 24 tahun tersebut memiliki klausul rilis yang mencapai 60 juta euro. Kans The Reds mendapatkan jasa sang pemain terbuka lebar dengan ketertarikan dari Werner sendiri untuk bermain dibawah asuhan Juergen Klopp, manajer Liverpool saat ini.

Timo Werner/Flickr
Akan tetapi, dengan adanya wabah Covid-19, menjadikan beberapa klub mengalami kerugian yang sangat besar, di antaranya termasuk Liverpool. Seperti dikutip dari The Guardian, Liverpool lebih memilih untuk menunda sementara waktu keputusan perekrutan Timo Werner hingga adanya kepastian jalannya kompetisi.

Sejak Maret lalu, Liga Inggris telah ditangguhkan. Liverpool hanya membutuhkan dua kemenangan untuk menyegal gelar Premier League tahun ini. Hal itu didapat, setelah Sadio Mane dkk tampil sangat konsisten dan unggul hingga 25 poin atas Manchester City di posisi kedua. 

Selain Timo Werner, Liverpool juga dikaitkan dengan mega transfer Kylian Mbappe ke Anfield. Adanya sokongan Nike di musim mendatang membuat Liverpool cukup percaya diri mampu mendatangkan pemain muda Perancis tersebut.

Kylian Mbappe/Flickr
Saat ini, Mbappe menjadi pemain sepakbola bernilai paling mahal. Bukan hal yang mudah untuk mendatangkannya ke Anfield, apalagi di tengah wabah yang saat ini menyerang dunia. Baik Werner maupun Mbappe, akan menjadi tambahan bagus untuk Liverpool musim depan. Dan membuat The Anfield Gank tetap berada di atas kompetisi Premier League.

Semoga saja Werner segera rampung yah, Kops.
Share:

0 komentar:

Post a Comment

Blog Archive