Gelandang Werder Bremen, Milot Rashica dikabarkan tengan dilirik Liverpool untuk tambahan skuad musim mendatang. Pemain 23 tahun tersebut dapat mengisi slot Adam Lallana yang akan hengkang dan juga Naby Keita yang sering mengalami cedera.
![]() |
| (Foto : Odd Andersen/Gettyimages) |
Mantan pemain klub Vitesse, Belanda tersebut mencuri perhatian di Bundesliga. Selain Liverpool, klub yang turut mengincar, Milot Rashica adalah Leipzig.
"Ada banyak permintaan untuknya. Saya tahu, liverpool menginginkan dia, tapi Leipzig juga sama. Saya yakin, dia mendapatkan banyak nasihat untuk jalan terbaiknya membuat keputusan," ujar Kosovo FA President, Agim Amedi pada Syri TV seperti dikutip dari Skysport.
Berdasar transfermark, Milot Rashica itu memiliki nilai jual sekitar 28 juta euro. Di musim ini, ia telah bermain dalam 20 pertandingan di Bundesliga dengan catatan 7 gol dan 4 asisst.
Tak hanya Lallana, Liverpool juga diberitakan akan kehilangan Xherdan Shaqiri. Pemain 28 tahun asal Swiss tersebut menginginkan jata bermain reguler yang sulit dia dapatkan di Anfield.


0 komentar:
Post a Comment